Organisasi KAMUS merupakan salah satu organisasi internal yang ada di Faakultas Hukum, Organisasi KAMUS sendiri berdiiri sejak tanggal 04 April 2001. KAMUS merupakan singkatan dari Kreatifitas Musik dan Seni.
Pada Hut KAMUS yang ke-17 kali ini, kamus mengangkat tema”KILAU PESONA BUMI RAFLESIA”, maksud dari tema ini yaitu kamus memperkenalkan pesona-pesona seni, budaya, dan wisata yang ada diprovinsi Bengkulu, dan kamus memiliki harapan besar pada acara kali ini yaitu supaya masyarakat di Bengkulu lebih melestarikan seni, budaya dan wisata yag ada di Bengkulu.
Antusiasme dari acara Hut KAMUS yang ke-17 kali ini disambut meriah oleh mhasiswa yang ada diprovinsi Bengkulu, acaranya pun berjlan dengan baik yang diadakan pada tanggal 04 April 2018 di Gedung auditorium Universitas Bengkulu.
Pada acara Hut Kamus kali ini juga melibatkan bujang gadis, putri pariwisata, putra putri kampus dan juga anak-nak SMP N 2 Kota Bengkulu (Drumband) untuk mengikuti pawai keliling kampus Universitas Bengkulu, dalam pawai tersebut disambut dengan hangat oleh mahasiswa-mahasiswi yang ada di Universitas Bengkulu, dan pawai tersebut berjalan dengan meriah dan kondusif.
Kemudian Kamus mengadakan malam puncak dari acara Hut kali ini pada tanggal 05 Mei 2018 yang diadakan di Bar & Resto Bombaru. Acara ini dibuka dengan penampilan dol dari Kamus dan di lanjutkan dengan berbagai penampilan dari tamu undangan yaitu Cosmip, Ukm Musik Unib, Beatbox, modern Dance, stand up indo Bengkulu, flashmob Kamus, dan ditutup dengan penampilan DJ Roni yaitu salah satuu anggota dari kamus. Selamat Ulang Tahun KAMUS yang ke-17, Sukses terus semoga untuk kedepannya Kamus semakin kompak dan jaya. Salam…….. Kamus, Kebersamaan Itu Indah!!!